Latest News

Kampoeng Brick Kepanjen, Jadul dan Eksklusif






Kampoeng Brick Kepanjen

Kampoeng brick merupakan nama cafe di Kepanjen yang desain interior ruangannya bernuansa unik dan kuno. Kata Brick merupakan  English word yang memilik arti batu bata. Dari istilah tersebut Ownernya secara tersirat memberikan konsep tempo dulu pada tempat bisnisnya tersebut.

Owner kampoeng brick ini dulunya adalah fotografer Malang Pos. Dia rela mendatangkan benda benda antik sampai ke pelosok-pelosok hanya untuk sebuah penataan konsep ruangan. Tidak salah jika ada informasi yang mengatakan tempat ini bagus untuk hunting foto.

Apalagi kalau untuk acara tertentu, tempat ini bagus bisa dijadikan alternatif. Untuk uang sewa ruangannya saja hanya 1 juta,  itu beda dengan makanannya lhoo, ada hitungan tersendiri tentunya. Namun tidak rugi kalau nyewa tempat ini untuk sebuah acara penting.
  






Mengunjungi tempat ini secara rutin pun tidak akan membuat boring karena pemilik atau owner secara kreatif mengubah dekorasi tempat secara berkala. Kalau ada acara acara tertentu di sini sering diadakan nobar alias nonton bareng karena memang sudah terpasang layar projector yang terletak di sudut tengah ruangan.

Tempat duduk yang disediakan juga variatif. Bagi pengunjung yang datang sendiri dan pingin menenangkan pikiran, disediakan kursi bar yang tidak terlalu memakan banyak tempat. Lesehan juga disediakan bagi pengunjung yang datang beramai ramai dengan teman. Bagi yang membawa keluarga juga disediakan tempat duduk dengan beberapa kursi kecil.

Kampoeng Brick Kepanjen

Di dinding dan interior ruangan, Kampoeng brick yang didominasi warna hitam dan coklat keputihan selama ini menjadi tempat favorit ngopi bareng di kepanjen. Untuk secangkir kopi bisa dibandrol dengan harga 8 ribu rupiah, lumayan jauh kalau dibanding dengan warung kopi biasa yang hanya sekitar 2 ribu sampai 3 ribu rupiah saja. Menu ice cream dan mie juga disediakan bagi pengunjung tempat ini.

Menu andalan di sini adalah kopi Nusantara. Kopinya tentu yang berkualitas bagus, karena tempat ini mendatangkan kopi tersebut masih dalam bentuk biji. Kampoeng Brick tidak hanya melayani penjualan melainkan juga memberikan edukasi kepada pengunjung tentang bagaimana sebuah kopi itu diseduh sehingga menciptakan sebuah cita rasa yang enak.

Untuk masalah menu favorit, di tempat ini adalah kopi arabika yang memiliki harga relatif mahal. Meskipun demikian, pengunjungnya pun bisa memilih kopi jenis lain yang tidak mengecewakan juga cita rasanya. Bagaimanapun juga, nikmatnya cita rasa kopi berkelas yang dipadukan dengan nuansa kuno artistik bisa Anda dapatkan di sini.

Like dan share jika tulisan ini bermanfaat buat kamu, ya? Ramaikan juga dengan komentar.

Anda ingin tempat wisata, kuliner, dan hotel Anda lebih dikenal dengan web ini? Kami akan membantu Anda. Bisa hubungi kami di SMS/TELP/WA : 085103414877

Oleh : Atoxi





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Anda ingin tempat wisata, kuliner, dan hotel Anda lebih dikenal dengan web ini? Kami akan membantu Anda. Bisa hubungi kami di SMS/TELP/WA : 085103414877