Latest News

Kuliner Khas Malang dengan Cita Rasa Kuliner Tionghoa







Wisata Malang - Nama kota Malang tentunya sudah sangat sering terdengar se antero Indonesia. Sebagai daerah yang kerap dijadikan kota peristirahatan dan kota wisata, Malang cukup dikenal bukan hanya dari keindahan alamnya namun juga dari kelezatan sajian khasnya seperti bakso Malang dan cwie mie.

Bakso dan cwie mie merupakan dua dari beberapa hidangan yang khas dan terkenal di kota Malang. Bagi penimkat kuliner, citarasa bakso Malang dan cwie mie nya belum dapat ditandingi. Banyak pecinta kuliner yang sengaja datang ke Malang untuk menikmati kelezatan kuliner khasnya. Untuk kelezatan cita rasa bakso Malang dan cwie mie ini , banyak dipengaruhi oleh kuliner Tionghoa.



Cita rasa kuliner Tionghoa masuk dan berbaur dengan kuliner asli Indonesia memang tidak dapat dipungkiri. Banyak sekali kuliner Indonesia yang dipengaruhi oleh kuliner khas Tionghoa sebut saja mie, bakso, bahkan soto pun ada yang dipengaruhi oleh cita rasa Tionghoa. Percampuran cita rasa tersebut melahirkan rasa yang nikmat dan melegenda hingga kini.




Pengaruh besar dari citarasa Tionghoa ini akan semakin terasa pada hidangan yang dianggap sangat khas dan mewakili Malang yaitu bakso. Secara nama Bakso sendiri berasal dari dialek Hokkian yang berarti daging giling. Bola-bola daging giling yang lezat ini pada mulanya dulu biasa dibuat dengan daging babi, namun ketika masuk ke Nusantara terutama Malang daging tadi berubah menjadi sapi karena banyaknya muslim serta sulitnya mencari daging babi. Hingga kini, Malang juga didenal dengan kuliner bakso Malang nya yang menyebar hingga ke seluruh Nusantara.



Seiring berjalannya waktu, inovasi-inovasi pun dikembangkan  oleh pengusaha kuliner guna memenuhi perkembangan jaman dan permintaan pasar. Ada bakso beranak, bakso dengan isian yang beragam, hingga bakso dengan berbagai macam bentuk. Di Malang sendiri, bakso mulai banyak berkembang pada tahun 1970-an dan hingga saat ini menjadi salah satu panganan yang khas dari kota Malang.

Bagi anda pecinta kuliner bakso atau cwie mie, bisa langsung mengunjungi Malang dan mencicipi kuliner khas kota Malang ini. 

Like dan share jika tulisan ini bermanfaat buat kamu, ya? Ramaikan juga dengan komentar.



14 komentar:

  1. Makanan seperti bakso memang tak pernah sepi peminat ya

    BalasHapus
  2. Kalau ingat Malang, pasti ingat Bakso nya hahhaa

    BalasHapus
  3. Aku pas ke malang dulu blm tau blogmu ini mba.. Jd di sana malah ga nemu makanan enak.. Next k malang hrs pake panduan ini pokoknya :D. Kok enak2 semua sepertinya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wajib. :D Hehehehehe Kalau ke Malang, mampir ke sini ya?

      Hapus
  4. Malang betul betul kaya akan berbagai menu khas kuliner yang neng, apa lagi kalau di sebut kota Malang pasti ingat baksonya yg konon segede gede granat...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hihihihihi iya, wah, bahkan ada yang lebih gede dari granat. :V

      Hapus
  5. Bakso ki makanan legend banget, meh diolah apa aja yang suka tetep banyak.
    Pasarnya luas.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hehehehe betul, Mbak. Gak ngebosenin. :)

      Hapus
  6. favoritkuuu...nggak pernah bosan makan bakso hihihi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul, Mbak. Biar tiap hari diapeli bakso, tapi gak ada bosan2nya. :'D

      Hapus
  7. Ah ini yang sering bikin saya kangen, saya sendiri ga bisa bikinnya, eh di sini juga ga ada yang jual. Bakso, bakwan pokoknya top deh.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wah, makanan2 ini memang bikin kangen, Mbak. :'D

      Hapus

Anda ingin tempat wisata, kuliner, dan hotel Anda lebih dikenal dengan web ini? Kami akan membantu Anda. Bisa hubungi kami di SMS/TELP/WA : 085103414877